Follow Us @rizhaa

Thursday, March 3, 2022

Tips Kulit Glowing Ala Seleb Korea

March 03, 2022 0 Comments


Assalamu’alaikum, halo teman-teman semoga sehat semua ya. Selain menjaga kesehatan fisik dan mental di masa pandemi ini, kita jangan sampai lupa menjaga kesehatan wajah juga ya. 

Saat isoman minggu lalu, aku habiskan waktu dengan nonton drama korea dan dengerin musik K-pop. Seneng lihat fashion yang keren serta artisnya yang berwajah cerah dan glowing.

Langsung deh pingin punya wajah glowing juga. Untuk membuat wajah cerah pun tidak bisa instan, tetapi ada prosesnya, berikut beberapa tips untuk bisa dapat glowing skin antara lain;

FAKTOR DARI DALAM

1. Cukup Mengkonsumsi Air Putih

Benar adanya minum 8 gelas air putih perhari itu penting banget bagi tubuh dan organ-organ dalam dan terhindar dari kulit yang dehidrasi.


2. Buah dan Sayur

Jangan malas untuk konsumsi buah dan sayur ya, terutama yang kandungan airnya banyak. Contohnya semangka, belimbing, jeruk, lemon, (eits tapi dahului dengan makanan, jangan kondisi perut kosong).

Pasti familiar dong kalau masyarakat korea itu selalu mengkonsumsi sayur salah satunya yang wajib ada di menu mereka adalah kimchi, acar lobak dan bayam.

Bayam diketahui bisa mengurangi resiko terkena penyakit kangker kulit, kandungan vitamin E dapat melindungi kulit dari efek radikal bebas. 

Tomat dengan kandungan Likoen  dapat menyamarkan tanda penuaan. Ubi manis juga  bisa dijadikan pilihan karena memiliki kandungan vit C sama seperti jeruk.

3. Olahraga

Minimal berolahraga selama 45 menit setiap harinya, supaya peredaran darah lancar. Kalau di Korea sudah terbiasa berjalan kaki untuk bepergian. Otomatis deh olahraganya hehe.

4. Tidur cukup

Jangan begadang ya, usahakan mendapat tidur cukup (8 jam) karena berpengaruh untuk membuat tubuh rileks , menjaga elastisitas kulit dan mengurangi minyak berlebih.

 

FAKTOR DARI LUAR



1. Bersihkan Wajah dan Rutin Memakai Pelembab (skincare)

Selalu bersihkan wajah sebelum tidur, kemudian gunakan skincare yang sesuai dengan jenis kulit wajah dan usia. Agar maksimal waktu yang tepat adalah setelah mandi karena kulit masih lembab pada saat itu.

2. Gunakan Serum pencerah wajah.



Salah satu produk yang sedang hits adalah Pond's Bright Beauty Triple Glow Serum.  Formula konsentrat serum pencerah, menggabungkan 3 kekuatan terbaik yang bisa mencerahkan, melembutkan, dan melembapkan wajah.

 

Triple Glow Serum mampu bekerja 60X lebih efektif dari Vitamin C. Formula unik Gluta-Boost-C efektif menyamarkan flek hitam, untuk wajah tampak cerah dan warna kulit merata. Vitamin B3+ efektif  menyamarkan pori untuk wajah tampak mulus. Hyaluronic Acid yang menyerap ke setiap lapisan epidermis kulit untuk wajah tampak lembap berkilau.

Review beberapa kali pemakaian;

1. Membantu pori-pori kulit wajah tersamarkan

2. Aromanya soft, teksturnya ringan, tidak lengket, cepat meresap agak kental dibanding serum pada umumnya.

3. Wajah kelihatan lebih cerah dan lembab. Bagi yang berjerawat, serum ini bisa menyamarkan bekas jerawat. Serum ini tidak bikin perih ketika diaplikasikan di kulit yang sedang berjerawat.

Cara menggunakan;

Ratakan 2-3 tetes POND'S Bright Beauty Triple Glow serum di wajahmu. Tepuk perlahan untuk membantu menyerap ke kulit. Lanjutkan dengan pelembap untuk mengunci dapatkan manfaat terbaik dari Serum!

Selanjutnya kamu juga bisa menggunakan Pond’s Bright Beauty Triple Glow Serum mask untuk mendapatkan nutrisi tambahan.

Pond’s Bright Beauty Triple Glow Serum Mask, mengandung serum 100x lebih banyak dari sheet mask lainnya untuk mencerahkan, menghaluskan, dan melembapkan kulit dalam 1 kali pakai! Mengandung Niacinamide yang berfungsi untuk mencerahkan kulit.

Formulasi Khusus:

Masker serum rahasia kulit glowing Wendy RED VELVET ini dilengkapi dengan konsentrat brightening yang menggabungkan 3 kekuatan skincare terbaik untuk pancarkan triple action glow:

- Mencerahkan dengan Gluta-Boost-C: mengandung glutathione, antioksidan yang dikenal mampu mencerahkan kulit. Formula unik Gluta-Boost-C efektif menyamarkan flek hitam dan mencerahkan wajah 60X lebih efektif dari Vit C


- Melembutkan dengan Vitamin B3+: menyamarkan pori untuk wajah tampak mulus

- Melembapkan dengan Hyaluronic Acid: menyerap mendalam ke setiap lapisan epidermis kulit untuk wajah tampak lembap berkilau

Yang aku suka walaupun kandungannya gak main-main (serba OK untuk mencerahkan kulit), produk ini hadir dalam kemasan sachet, jadi lebih praktis dan ekonomis.

Jadi kamu bisa mencoba dulu dan menilai apakah cocok di kulitmu. Harga Pond's Bright Beauty Triple Glow 7,5 gram sekitar 18 ribuan, dan Triple Glow Serum Mask 20 gram sekitar 19 ribuan, produk Triple Glow Serum  bisa dibeli di Indomaret.




Picts sc: @todayis_wendy




Wednesday, January 12, 2022

3 Tips Perawatan untuk Rambut Berhijab, Salah Satunya dengan SCALPCARE TECHNOLOGY

January 12, 2022 23 Comments



Sejak beberapa tahun lalu memutuskan untuk berhijab karena panggilan hati. Alhamdulillah lebih tenang dan rasanya lebih praktis. Tidak perlu blow atau catok untuk pergi keluar rumah kaya dulu, atau ke salon perawatan. Cukup ambil hijab favorit, selempang kanan-kiri beres dan siap jalan. Toh ga ada yang lihat rambut ini.

Tetapi karena terlalu terlena, terkadang aku jadi careless akan perawatan rambut. Sekarang rambutku jadi bermasalah, rontok banget. Kadang selesai keramas, kalau buru-buru juga langsung pakai hijab, jadi lepek dan bau apek, belum lagi kulit kepala jadi gatal, terkadang malu sih kalau harus garuk-garuk, dan hijab malah jadi berantakan.

Ternyata rambut terbungkus hijab hampir sepanjang hari, cenderung mulai kehilangan kelembaban dan teksturnya. Rambut berhijab juga tetap butuh perawatan, malah lebih ekstra karena banyak permasalahan rambut yang mengintai. Dari *riset yang dilakukan, ada beberapa masalah yang sering dialami rambut berhijab antara lain:

Wah ternyata kondisi kulit kepala perempuan berhijab berbeda ya dengan yang tidak mengenakan hijab. Kulit kepalanya lebih rentan akan masalah rambut. Hal ini bisa terjadi karena microbacteria di kulit kepala tidak seimbang. Lalu bagaimana ya agar masalah rambut berhijab berkurang? Simak yuk 3 tips Perawatan untuk Rambut Berhijab.

1.Kasih waktu rambut untuk bernafas

Saat memakai hijab sepanjang hari, mungkin saja rambut sulit untuk bernafas karena diikat terlalu kencang. Coba deh sebisa mungkin beri waktu untuk rambut terurai. Saat tidur di malam hari juga usahakan tidak mengikat rambut. Gunakanlah hijab yang berbahan ramah rambut. Maksudnya disini kamu bisa memilih bahan hijab yang tidak panas. Untuk bahan yang sejuk kamu bisa memilih hijab berbahan Tencel.

 

2. Menggunakan Shampo yang diformulasikan khusus rambut berhijab

Saat ini ada teknologi terbaru yang hanya ada di shampoo Wardah, SCALP CARE TECHNOLOGY, yaitu teknologi yang dikhususkan untuk kulit kepala wanita berhijab. Ditambah formula improvement di varian shampoo anti-hairfall, yaitu amino micellar cleansing yang bikin kulit kepala semakin bersih.


Daily fresh shampoo (Aloe vera & Seaweed)

Varian satu ini bisa kamu gunakan untuk sehari-hari, Aloe Vera Extract bantu menyegarkan, Seaweed Extract akan menutrisi rambut, serta Wheat Protein bantu membuat rambut terasa lebih lembut. Wanginya juga enak banget.

Nutri shine (Argan oil & Grapeseed)

Mau dong punya rambut berkilau dan gak kusam. Cobain varian ini, kandungan Argan Oil akan menutrisi, melembabkan, dan menjaga kilau setiap helaian rambut kamu. Grape Seed Extract bantu melindungi rambut dari kerusakan, serta Ceramide bantu kurangi tampilan rambut bercabang.

Hairfall treatment (Gingseng & Rosemary)

Membantu mengurangi rambut rontok, menutrisi kulit kepala, serta Keratin bantu jaga kekuatan batang rambut agar tidak mudah patah. Strong and healthy hair, your truly hair goals ever! Kalau ditanya mana yang favorit, jujur aku suka semua wanginya karen harum dan menenangkan banget. Kalau dilihat variannya aku akan pilih anti hairfall, karena memang permasalahan yang aku alami adalah rambut rontok.

Anti Dandruff (Tea tree oil & Peppermint)

Kamu suka sensasi dingin dan menenangkan? Coba deh varian ini, karena kandungan peppermint nya bakal ngasih kamu sensasi itu. Tea Tree Oil bantu mengurangi ketombe, serta Double Zinc ActivesTM juga akan melindungi kulit kepala dari ketombe. Shampoo Wardah ini bisa diperoleh di supermarket atau ecommerce.

3. Keringkan rambut dengan baik

Setelah mencuci rambut, pastikan untuk mengeringkan rambut secara menyeluruh sebelum melanjutkan mengenakan hijab. Jika rambut basah diikat dan langsung memakai jilbab, itu meningkatkan kemungkinan kerusakan rambut. Saat diikat, rambut basah seringkali menghilangkan minyak alami dan merusak akar.

Selain itu, rambut yang basah di bawah hijab juga akan terlihat kusam dan lepek. Membuat gatal dan bahkan bisa meninggalkan bau yang kurang enak (apek).

Setelah melakukan beberapa tips diatas, aku merasa kulit kepala ku lebih baik.  Walau masih ada rambut rontok tapi tidak sebanyak seperti sebelumnya. Ketombe, gatal-gatal serta bau apek sudah tidak ada lagi. Hello gorgeous hair.

Translate